Lagi bosen banget sama kerjaan di lab, padahal ada 2 deadline yang harus dikejar sebelum bulan Juni ini berakhir, plus satu lagi ujian TOEFL (yang bakal menentukan gue pergi atau nggak ke Melbourne). Akhirnya gue memutuskan buat menggambari cover tumbler gratisan gue (dapet dari beli oreo 3 biji). Seperti inilah outcome dari procrastination gue sore ini:
Udah lama banget gue nggak gambar, gambar gue jadi sangat ancur-ancuran. Orang yang gue gambar pun terlihat kayak Suneo yang di Doraemon. Tapi kalo diliat dari jauh tetep keren sih, cuma warna tumblernya aja salah, kuning gitu. Coba item, pasti bakal lebih keren lagi. Dan quote yang gue tulis itu potongan quotenya Lemony Snicket di buku A Series of Unfortunate Events yang ke-11, The Grim Grotto. Ini quote lengkapnya:
The way sadness works is one of the strangest riddles of the world. If you are stricken with a great sadness, you may feel as if you have been set aflame, not only because of the enormous pain, but also because your sadness may spread over your life, like smoke from an enormous fire. You might find it difficult to see anything but your own sadness, the way smoke can cover a landscape so that all anyone can see is black. You may find that happy things are tainted with sadness, the way smoke leaves its ashen colors and scents on everything it touches. And you may find that if someone pours water all over you, you are damp and distracted, but not cured of your sadness, the way a fire department can douse a fire but never recover what has been burnt down.
Tadinya sih gue mau tulis quotenya C.S Lewis yang "to love is to be vulnerable", tapi enggak jadi ah, soalnya terlalu gimana gitu gue tulis itu di tumbler yang akan gue pake buat minum kopi sore-sore. Akhirnya setelah browsing-browsing di Goodreads, quote ini yang gue pilih. Kenapa gue milih quote ini? Lagi sedihkah gue? Hahaha enggak kok, gue emang selalu attracted to sad things seperti yang pernah gue bilang di postingan gue yang ini. Jangan khawatir, itu bukan personality disorder kok, rata-rata orang melankolis itu attracted to sad things, termasuk gue sebagai melankolis sejati down to the blood cells.
Ok, back to work! :)
No comments:
Post a Comment